Reaksi Audiens terhadap Native Advertising dalam Konten TikTok @putridistaki

Penulis

  • Lukas Ardianto Universitas Terbuka

DOI:

https://doi.org/10.33830/communicatio.v1i2.14013

Kata Kunci:

TikTok, Komersialisasi, Promosi, Native Advertising, analisis isi

Abstrak

TikTok sebagai salah satu media sosial yang populer di Indonesia tidak terlepas dari praktik komersialisasi. Salah satu bentuk komersialisasi konten yang marak digunakan adalah native advertising, yakni penyisipan konten promosi dengan format yang menyerupai konten asli, sehingga tidak mengganggu pengalaman pengguna secara langsung. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis respon audiens terhadap praktik native advertising pada TikTok @putridistaki, yang secara konsisten menyisipkan promosi produk dalam konten naratif yang diunggah. Fenomena ini menarik untuk dikaji karena menunjukkan bahwa konten promosi dapat terintegasi secara halus pada konten hiburan, sehingga kehadirannya tidak disadari oleh audiens. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan analisis isi, yang berfokus pada respon audiens, dengan data berupa komentar teratas yang tersebar pada lima konten terpopuler pada TikTok @putridistaki. Hasil penelitian menunjukkan bahwa praktik native advertising pada TikTok @putridistaki berhasil menyisipkan penempatan produk secara halus ke dalam konten naratif yang ringan dan menarik. Audiens lebih tertarik pada jalan cerita yang terdapat pada konten, sehingga penempatan produk dalam konten tidak menjadi perhatian utama audiens. Sedangkan audiens yang menyadari keberadaan promosi tidak menunjukkan respon negatif, beberapa diantaranya merespon secara afektif dengan mengaitkan pengalaman pribadi mereka dengan narasi yang ditampilkan pada konten.

Referensi

Arianto, B. (2024). Triangulasi Metoda Penelitian Kualitatif. Borneo Novelty Publishing.

Cortés-Quesada, J. A., & Vizcaíno-Verdú, A. (2025). Swipe, interact, engage: Analysis of generation Alpha’s consumer behavior on TikTok. Icono14, 23(1). https://doi.org/10.7195/ri14.v23i1.2183

Distaki, P. (n.d.). Tiktok. Retrieved November 6, 2025, from https://www.tiktok.com/@putridistaki/

Eriyanto. (2024). Metode Penelitian Komunikasi (4th ed.). Universitas Terbuka.

Kartini, A. P. (2023, November 23). Mengenal TikTok, Aplikasi Media Sosial yang Populer di Dunia. https://www.tempo.co/ekonomi/mengenal-tiktok-aplikasi-media-sosial-yang-populer-di-dunia-117339

Kemp, S. (2025). Digital 2025: Indonesia. https://datareportal.com/reports/digital-2025-indonesia

Lai, I. K. W., & Liu, Y. (2020). The effects of content likeability, content credibility, and social media engagement on users’ acceptance of product placement in mobile social networks. Journal of Theoretical and Applied Electronic Commerce Research, 15(3). https://doi.org/10.4067/S0718-18762020000300102

Lee, J., Kim, S., & Ham, C. D. (2016). A Double-Edged Sword? Predicting Consumers’ Attitudes Toward and Sharing Intention of Native Advertising on Social Media. American Behavioral Scientist, 60(12). https://doi.org/10.1177/0002764216660137

Lestari, N. D., Indahsari, D. A., Ramadhan, I. A., Khasanah, A. R., Zhurifa, A., & Sukmono, F. G. (2024). Analisis Isi Konten Komersialisasi Kidfluencers pada Akun TikTok @abe_daily. Jurnal Audiens, 5(2), 318–333. https://doi.org/10.18196/jas.v5i2.370

Lovell, Dale. (2017). Native advertising : the essential guide. Kogan Page.

Luqman, Y., Hasfi, N., Indrawati, S., & Manalu, S. R. (2022). Cybermedia. Universitas Terbuka.

Marzi, G., Balzano, M., & Marchiori, D. (2024). K-Alpha Calculator–Krippendorff’s Alpha Calculator: A user-friendly tool for computing Krippendorff’s Alpha inter-rater reliability coefficient. MethodsX, 12, 102545. https://doi.org/10.1016/J.MEX.2023.102545

Mashud, M. (2023). Sosiologi Komunikasi. Universitas Terbuka.

Vidanava, I. (2022). Native Advertising Playbook. CityDog Media.

Wojdynski, B. W., & Golan, G. J. (2016). Native Advertising and the Future of Mass Communication. In American Behavioral Scientist (Vol. 60, Issue 12). https://doi.org/10.1177/0002764216660134

Yusanto, Y., Suri, I., Rosit, M., Dewi, N. P. S., Ahmad, Vidriza, U., Chotimah, C., Marantika, N., Hidayanto, S., Aziz, S., Puspitasari, M., & Dirgantari, A. S. (2024). Ekonomi Politik Media. Penerbit Widina Media Utama.

Unduhan

Diterbitkan

2025-12-29

Cara Mengutip

Ardianto, L. (2025). Reaksi Audiens terhadap Native Advertising dalam Konten TikTok @putridistaki. Communicatio, 1(2), 232–241. https://doi.org/10.33830/communicatio.v1i2.14013

Terbitan

Bagian

Articles