Peningkatan Hasil Belajar Siswa Kelas IX Melalui Penggunaaan Metode Observasi Pada Materi Perkembangbiakan Tumbuhan Vegetatif
Keywords: Metode, Observasi, Vegetatif
Abstract
Penelitian ini merupakan jenis penelitian tindakan kelas (PTK) yang menggunakan metode observasi. Tujuan dilaksanakannya penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil akademik siswa kelas IX SMP PGRI 14 Tenggarong Seberang ketika pembelajaran dilakukan dengan metode observasi langsung pada materi pelajaran pertumbuhan vegetatif supaya siswa akan tertarik dan menyukai pembelajaran dikelas, sehingga digunakan model dan variasi metode belajar yaitu observasi. Populasi penelitian ini merupakan siswa SMP PGRI 14 Tenggarong Seberang dengan sampel merupakan 10 orang siswa kelas IX. Dengan materi perkembangbiakan vegetatif. Pengambilan sampel dilakukan secara acak (random). Dalam penelitian ini digunakan instrumen minat belajar siswa dengan menggunakan skala likert. Observasi dilakukan dengan cara mendatangi langsung tempat yang diamati atau diselidiki. Menggabungkan penelitian dan observasi berarti siswa dilatih untuk melihat permasalahan lingkungan hidup dengan lebih sensitif. Dari hasil penelitian, diketahui rata-rata nilai preetest siswa sebesar 90% mendapat nilai diatas nilai KKM (70).Hal ini akan terlihat adanya peningkatan hasil belajar dengan penggunaan metode observasi. Pembelajaran dengan menggunakan metode belajar observasi meningkatkan hasil belajar karena peserta didik akan bisa merasakan langsung keadaan alam sekitar. Sehingga pembelajaran akan lebih menyenangkan, dan tujuan pembelajaran akan cepat tercapai.
Copyright (c) 2024 Simbion: Journal of Science Biology and Online Learning
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.