ANALISIS JUMLAH DAN KUALITAS PERTANYAAN TUTOR TERHADAP JUMLAH DAN KUALITAS TANGGAPAN YANG DISAMPAIKAN MAHASISWA Studi Kasus Pada Kegiatan Tutorial Online Mata Kuliah Manajemen Sumber Daya Perikanan (MMPI5102)

Authors

  • Nurhasanah Nurhasanah Universitas Terbuka

Keywords:

kualitas tutorial online, partisipasi mahasiswa, pertanyaan dan tanggapan, quality of online tutorials, question and response, student participation

Abstract

Communication process needs to be built in an online-tutorial to liven up students interaction and participation in a discussion forum. One of the strategies tutors can do to enhance student participation in providing feedback in a discussion forum is by giving additional questions. This paper is the result of research in the form of action research on online tutorial in the subject of Fisheries Resources Management 2009.1 period that is conducted by providing two questions in five initiations, and one question in three initiations. The purpose of question giving is to obtain information about the differences in the number of student responses who were given one question and two questions. In addition, this article also examines students and experts perceptions on the quality of tutor questions and the result of expert assessment on the quality of student responses. The assessment is based on the comprehension, substance and benefits. Research results showed that the number of responses from student given with two questions is higher and significantly different compared with the number of responses from students given one question. In general, the first question and the second question assessed by students and experts are of good quality. The second question is assessed as an applied question, while the first question is considered as a theoretical question. The second question is considered to have better quality than the first question in the aspects of easiness/simplicity to understand, relevance to up to date issues on the field and the ability to train students in finding the best solution of a problem in the field of fisheries.

 

Proses komunikasi dalam tutorial online perlu dibangun untuk menghidupkan interaksi dan partisipasi mahasiswa dalam forum diskusi. Salah satu strategi yang dapat dilakukan tutor untuk meningkatkan partisipasi mahasiswa dalam memberikan tanggapan di forum diskusi adalah melalui pemberian tambahan pertanyaan. Tulisan ini merupakan hasil penelitian dalam bentuk action research terhadap kegiatan tutorial online pada mata kuliah Manajemen Sumber Daya Perikanan masa 2009.1 yang telah dilakukan dengan menerapkan pemberian dua pertanyaan di lima inisiasi dan satu pertanyaan di tiga inisiasi. Tujuan pemberian pertanyaan adalah untuk mendapatkan informasi tentang perbedaan jumlah tanggapan mahasiswa yang diberi satu pertanyaan dan dua pertanyaan. Selain itu, artikel ini juga mengkaji persepsi mahasiswa dan pakar terhadap kualitas pertanyaan tutor dan hasil penilaian pakar terhadap kualitas tanggapan mahasiswa. Penilaian didasarkan pada ketercernaan, substansi dan manfaatnya. Hasil penelitian menunjukkan jumlah tanggapan mahasiswa yang diberi dua pertanyaan lebih tinggi dan nyata berbeda dibanding jumlah tanggapan mahasiswa yang diberi satu pertanyaan. Secara umum, pertanyaan pertama dan pertanyaan kedua dinilai mahasiswa dan pakar memiliki kualitas yang baik. Pertanyaan kedua dinilai merupakan pertanyaan terapan, sedangkan pertanyaan pertama dinilai sebagai pertanyaan yang bersifat teori. Pertanyaan kedua dinilai memiliki kualitas yang lebih baik dibanding pertanyaan pertama dalam aspek kemudahan untuk dipahami, kerelevanan dengan masalah yang up to date yang terjadi di lapangan dan kemampuan untuk melatih mahasiswa dalam mencarikan solusi terbaik dari suatu permasalahan di bidang perikanan.

References

Anonim. (2010). Katalog. Jakarta: Universitas Terbuka.

Budiwati, Y. (2007). Pengaruh Pengelolaan Tutorial Online terhadap Partisipasi Mahasiswa. Jurnal Pendidikan Terbuka dan Jarak Jauh, 8, (1), 54-57.

Daulay, P. (2008). Analisis Topik Diskusi Interaktif Mahasiswa Universitas Terbuka dalam Fitur Komunitas UT Online. Jurnal Ilmiah SCRIPTURA, 2 (2), Juli 2008:135-149.

FMIPA UT (2004). Naskah akademik program magister manajemen perikanan. Jakarta: Universitas Terbuka.

Harijanto, M. (2007). Pengembangan Bahan Ajar untuk Peningkatan Kualitas Pembelajaran Program Pendidikan Pembelajar Sekolah Dasar. Didaktika, 2 (1), Maret 2007: 216-226.

Pudiyanti & Ikha. (2009). Pengaruh motivasi belajar, sikap belajar dan aktualisasi diri terhadap prestasi belajar mahasiswa pendidikan ekonomi akutansi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Surakarta. Tesis Magister yang tidak dipublikasikan. Surakarta: Universitas Muhammadiyah.

Ridlo. (2008). Cara berdiskusi yang baik. Diambil pada tanggal 20 Januari 2011 dari http//:myopera.com/dewa2coffee/blog/2008/02/24/cara-berdiskusi-yang-baik.

Sadjati, I.M., Pannen, P., Puspitasari, S., Andriani, D., Pribadi, B.A., Belawati, T., & Tung, K.Y. (2004). Pengembangan bahan ajar, Jakarta: Universitas Terbuka

Suparman, A. dan Zuhairi, A. (2004). Pendidikan jarak jauh: Teori dan praktek. Jakarta: Universitas Terbuka.

Susanti. (2007). Pengaruh Faktor Internal Mahasiswa terhadap Partisipasi Mahasiswa dalam Tutorial Online. Jurnal Pendidikan Terbuka dan Jarak Jauh, 8 (1), 68-82.

Downloads

Published

30-08-2013

How to Cite

Nurhasanah, N. (2013). ANALISIS JUMLAH DAN KUALITAS PERTANYAAN TUTOR TERHADAP JUMLAH DAN KUALITAS TANGGAPAN YANG DISAMPAIKAN MAHASISWA Studi Kasus Pada Kegiatan Tutorial Online Mata Kuliah Manajemen Sumber Daya Perikanan (MMPI5102). Jurnal Pendidikan Terbuka Dan Jarak Jauh, 14(1), 33–44. Retrieved from https://jurnal.ut.ac.id/index.php/jptjj/article/view/393

Issue

Section

Articles

Similar Articles

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.